Faber Castell Colouring for Relaxation Obat Anti Galau



• 
Yandramin Halim selaku Managing Director PT Faber Castell International Indonesia bersama Fransiska Remila Brand Manager Faber Castell Indonesia luncurkan satu set Connector Pen isi 60 warna dalam satu paket buku “Colouring for Relaxation” di gedung Gramedia Matraman (Sabtu, 31/10/15). Turut hadir Co Founder Komunitas Tabrak Warna, Dian Vita dan Gembong Wicaksono Asisten Manager Gramedia Matraman. 
• 
"Faber Castell bermaksud memenuhi permintaan pasar Indonesia yang tinggi terhadap ketersediaan alat tulis berkualitas berikut buku mewarnai. Faber Castell selaku produsen Connector Pen yang tersedia dalam pilihan 120 warna, tidak ingin membuat pasar kecewa karena kekurangan stock buku-buku mewarnai dalam fitur grafir halus hitam-putih aneka gambar yang siap diwarnai," tutur Halim memulai sambutan. 


"Bila tak sengaja terjilat lidah, semua produk Faber Castell aman untuk anak-anak apalagi, orang dewasa karena zat warnanya sendiri adalah pewarna makanan. Tetapi saat ini, aktivitas mewarnai sudah bergeser. Tidak lagi didominasi anak-anak, tetapi kebanyakan digandrungi orang dewasa di banyak kota besar dunia. Sayangnya, Faber Castell sendiri terlambat mengetahui terjadinya pergeseran trend di tengah masyarakat perkotaan setelah selalu kehabisan stock "Connector Pen" di banyak merchant Faber Castell yang tersebar di seluruh dunia," sesal Halim. 
• 
"Setelah diselidiki oleh jaringan Faber Castell ternyata berasal dari kebutuhan psikologis urban kota untuk rileks sejenak, berhenti atau escape dari sumpeknya rutinitas dan komplikasi aktivitas lain. Urban kota memiliki sedikit sekali waktu yang tersisa untuk pergi berlibur, memanjakan diri ataupun sekedar merelaksasi. Dan uniknya, mereka memilih mewarnai gambar! Mewarnai kini seolah menjadi oase penyegar bagi kaum urban perkotaan yang selalu berpacu dengan kompetitor, target, biaya dan tenggat,!"Urai Halim. 
• 

Melanjutkan sambutan Halim, Siska menambahkan, "Connector Pen Faber Castell terbuat dari air sehingga mudah dilarutkan air, Washable. Aman bagi pakaian! Walau zat warna atau pigmennya begitu solid, Connector Pen tetap aman bagi kesehatan karena menggunakan bahan-bahan layak konsumsi. Pigmen Faber Castell dijamin tidak akan pudar untuk waktu yang lama, bahkan hingga seratus tahun!" 
• 
Siska lanjut menjabarkan, "Bicara kualitas pigmen, Fiber Castell mengeluarkan tiga standart mutu. Tanda ¤ (bintang satu), pigmennya tidak memudar untuk jangka waktu kurang dari 10 tahun. Tanda ¤¤ (bintang dua) pigmennya tidak kusam untuk 50 tahun dan tanda ¤¤¤ (bintang tiga) perlu 100 tahun lebih untuk bisa bikin warnanya berubah secara alami!"
• 

Sebuah rahasia lama dituturkan Siska, "Vincent Willem van Gogh, sangat menyukai pensil produksi Faber Castell. hal ini terungkap dengan sepucuk surat yang dikirim oleh van Gogh kepada Theo, asisten sekaligus saudaranya, ketika Van Gogh pindah ke Arles Perancis, Theo tetap tinggal di Italia untuk menjualkan lukisan Van Gogh."
• 
Melanjutkan Siska, Dian Vita dari Komunitas Tabrak Warna menyatakan,"Komunitas Tabrak Warna didirikan bulan Juni 2015, hanya dalam beberapa bulan anggotanya sudah berkisar 2300san orang tersebar di berbagai kota besar Indonesia. Hal ini terjadi karena kaum urban kota memang membutuhkan pelarian untuk mengurangi tingkat stress. Mewarnai bersama komunitas telah menjadi kegiatan mengasyikan." Dian Vita juga menyarankan agar mewarnai gambar menggunakan Connector Pen dari Faber Castell karena selain aman, koleksi warna Faber Castell juga sangat solid, padat dan lentur bila saling dipadukan satu sama lain.



Senada dengan Siska, Gembong Wicaksono Asisten Manager Gramedia Matraman menyatakan, "Alat tulis Faber Castell selalu menduduki peringkat 1 sampai 4 oplah penjualan berikut buku komik dan buku gambar mewarnai gerai Gramedia Matraman. Kebanyakan malah yang membeli bukan anak-anak tetapi orang dewasa yang telah menemukan hoby baru di tengah kesibukan perkotaan."
•  
Ditemui di tempat yang sama, Diana, seorang marketing dari Faber Castell secara berseloroh namun serius melontarkan kata, "Faber Castell obat anti galau masa kini, cocok untuk semua usia!"


*****

100Th Rayuan Basoeki Abdullah Pahatan Prasasti Abadi

100Th Rayuan Basoeki Abdullah Memahat Keabadian
¤

Basoeki Abdullah sebuah nama hasil persilangan dua bahasa, JaRab (Jawa-Arab). Basoeki dalam bahasa Jawa berarti laki-laki yang selamat. Abdullah dalam bahasa Arab memiliki arti hamba Allah. Basoeki Abdullah secara lengkap bisa diartikan sebagai "Seorang lelaki hamba Allah yang selamat." Basoeki Abdullah (25 Januari 1915 - 5 November 1993) nama sang maestro pada 2015 ini telah genap beredar 100th sejak beliau dilahirkan. Basoeki Abdullah, sebuah nama yang tak mungkin dilupakan dan terhapus dalam ingatan. Abadi berjalan bersama peradaban dan sejarah.

¤ 

Bicara perjalanan seni lukis Nusantara mustahil bila tidak menyebut "The Real Indonesia Kwartet Maestro" Raden Saleh, Lee Man Fong, Nyoman Lempad, Affandi dan tentu saja, Basoeki Abdullah! Sayang beribu sayang, semuanya sudah meninggal dan hingga saat ini, Indonesia belum ada gantinya!

¤ 

Museum Nasional kira-kira sebulan lalu mengadakan pameran memperingati 100th Rayuan Basoeki Abdullah. Pagelaran yang diprakarsai Museum Nasional bersama Museum Basoeki Abdullah seakan menjadi oase tersendiri bagi masyarakat Jakarta yang masih doyan mengapresiasi seni. Bagaimana tidak, Jakarta telah menjadi kota hiburan malam, industri, perebutan bisnis dan pertarungan politik yang egois. Pagelaran 100th Rayuan Basoeki Abdullah seakan membawa pengunjung berenang dalam kemilau air telaga diantara gurun beton yang kekeringan dengan sentuhan kemanusiaan, kota Jakarta!

¤

Kilau lukisan Basoeki Abdullah tidak pernah pudar. Bertengger dalam jajaran papan atas baik mutu maupun harga. Lukisan Basoeki Abdullah sudah menjadi barang antik yang semakin lama semakin mahal, bukan usang jadi barang rongsokan!

¤

Simak saja koleksi lukisan mahal Bill Gates pendiri Microsoft, Marc Zuckerberg pendiri Facebook dan Steve Jobs. Mereka berikut para industriawan tekhnologi terkemuka dunia pasti doyan lukisan berkelas dan bercita rasa tinggi bahkan, kalau perlu punya tiruannya pun ngak apa-apa.

¤

Umumnya, para industriawan dunia berlomba-lomba cari duit dan setelah duit terkumpul, mereka berburu dan belanja lukisan! Boleh jadi menurut mereka, "Tekhonolgi yang dibuat manusia suatu saat pasti akan menjadi usang kalau tidak senantiasa diupgrade! Tetapi, lukisan hasil kedalaman daya karsa cipta manusia?? Tak akan pernah ketinggalan zaman meskipun DILARANG diUpgrade!"

¤

Orisinalitas memegang kunci penting mutu dan harga sebuah lukisan. Lukisan dijaga dari perubahan cuaca maupun suhu ruang. Kadang memang lukisan bisa direstorasi atau dipulihkan. Tetapi, waktu dan biaya yang dihabiskan tidaklah sedikit. Disamping itu, kadar orisinalitasnya berkurang sekalipun yang merestorasi adalah orang atau lembaga yang sangat ahli. Bagaimanapun, sempurnanya restorasi sebuah lukisan, tidaklah lebih baik dari keadaan asli pada mulanya.

¤

Merangkai banyak kata melukis kepiawaian sang Maestro menggores kuas tidaklah sulit. Begitu banyak sanjungan luar biasa yang bisa dan biasa dilontarkan untuknya. Sang Maestro memang pantas mendapatkan semuanya. Basoeki Abdullah bukan menggores kanvas hanya untuk mencipta lukisan demi lukisan tetapi, tiap sapuan kuasnya terpahat prasasti keabadian!

¤

***************

.
.
 .

*********

 

 

Arsip Blog

Cari/search

TRANSLATE

Tips